Main Article Content

Abstract

Bayam hanya diolah dalam bentuk sayur yang ditumis dan dimasak, sehingga diperlukan penganekaragaman fungsi sayuran dengan menambahkan bayam dalam pembuatan roti, sehingga menjadi alternatif produk olahan yang sehat mengandung gizi dan vitamin. Sayuran bayam dapat digunakan dalam pembuatan roti menjadikan jenis roti ini memiliki peluang untuk dikembangkan menjadi sebuah usaha yang dapat dikelolah oleh kaum muda sebagai generasi penerus bangsa sehingga diperlukan penguatan jiwa entrepreneurship untuk membuat usaha dan menciptakan lapangan pekerjaan. Kegiatan Pengolahan roti bayam dilaksanakan dengan dalam bentuk penyuluhan dan pelatihan dengan membentuk dua kelompok peserta yang merupakan mahasiswa dan masyarakat lingkungan kampus. Penyuluhan dan pelatihan pembuatan roti merupakan salah satu solusi pemberdayaan kaum muda dengan memberikan pengetahuan dan keterampilan serta memperkuat jiwa entrepreneurship serta penciptaan lapangan pekerjaan.


 

Keywords

Bayam; Roti; Enterpreunership

Article Details

How to Cite
Syarif, A., Y.Hiola, S. K., & Arwati, S. (2021). Pembuatan Roti Olahan Bayam sebagai Alternatif Produk Serta Penguatan Jiwa Enterpreneurship. MEGA PENA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(1), 12-20. https://doi.org/10.37289/mp.v1i1.6