WAWASAN ALQUR’AN TENTANG LINGKUNGAN HIDUP

  • Saifuddin STIMI YAPMI Makassar, Indonesia
  • Hasyim Haddade Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Indonesia
  • Muhsin Mahfuz Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Indonesia
Keywords: Wawasan Alqur’an, Lingkungan Hidup

Abstract

Penelitian ini membahas wawasan Alqur’an tentang Lingkungan Hidup, Dimana Keberadaan alam dan seluruh benda-benda yang terkandung di dalamnya merupakan suatu kesatuan yang tidak terpisahkan. Secara keseluruhan saling membutuhkan, dan saling melengkapi. Kelangsungan hidup dari setiap unsur kekuatan alam saling terkait dengan keberadaan makhluk hidup yang  lain. Kejadian alam dan apa yang di dalamnya saling mendukung sehingga ia disebut alam secara keseluruhan. Alam dan apa-apa yang ada di dalamnya seperti tumbuh-tumbuhan dan binatang termasuk manusia dan benda mati yang ada di sekitarnya, serta kekuatan alam lainnya seperti angin, udara dan iklim hakekatnya adalah bagian dari keberadaan alam. Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah tentang bagaimana melestarikan lingkungan Hidup. Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode tematik dengan mengumpulkan ayat ayat yang berkaitan dengan Lingkungan Hidup. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ayat ayat yang berbicara tentang lingkungan cukup beragam yang dapat di klasipikasi pada Ajuran Allah untuk melakukan penghijauan atau melestarikan lingkungan, menjaga dan melindungi hewan dari kepunahan, larangan menebang pohon secara sembarangan, menjaga kebersihan dan kewajiban untuk bersahabat dengan Alam.

Published
2024-08-11
How to Cite
Saifuddin, Haddade, H., & Mahfuz, M. (2024). WAWASAN ALQUR’AN TENTANG LINGKUNGAN HIDUP. Kumpulan Artikel Pendidikan Anak Bangsa (Kapasa) : Jurnal Pendidikan, Sosial Dan Humaniora, 4(2), 148-156. https://doi.org/10.37289/kapasa.v4i2.427