Main Article Content

Abstract

Anemia merupakan salah satu masalah gizi yang mempengaruhi jutaan orang di negaranegara berkembang dan tetap menjadi tantangan besar bagi kesehatan manusia. Ketika kehamilan rentang terhadap stress oksidatif maka diperlukan antioksidan tambahan sehingga diperlukan suplemen yang mengandung anti oksidan, terutama bagi golongan yang rentang seperti anak, ibu hamil atau menyusui dan lanjut usia. ASI yang diproduksi dipengaruhi asupan makan dan riwayat gizi ibu. Kejadian anemia pada ibu menyusui akan menurunkan produksi ASI, menurunkan kualitas dan kuantitas ASI. Hal tersebut berkaitan dengan kerja hormon prolaktin dan oksitosin, serta akan berpengaruh pada pemenuhan kebutuhan bayi usia 0-6 bulan. Tujuan pengabdian masyarakat ini dilakukan untuk memberi informasi kepada seluruh ibu menyusi yang ada di wilayah kerja puskesmas kassi-kassi mengetahui danpak, bahaya, mencehag dan menangani anemia pada ibu menyusui. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan penyuluhan langsung kepada ibu menyusui  diwilayah kerja kerja puskesmas kassi-kassi dengan jumlah ibu menyusui  sebanyak 25 orang. Hasil yang dieproleh dari kegiatan ini adalah semua ibu menyusui yang hadir pada saat penyuluhan sangat menerima edukasi yang telah disampaikan

Keywords

Anemia Ibu Menyusui Pencegahan dan mengatasi

Article Details

How to Cite
Rahmawati, R., Hasbiah wardani, & Marlina Azis. (2023). Edukasi Cara Pencegahan Dan Mengatasi Anemia Pada Ibu Menyusui Di Wilayah Kerja Puskesmas Kassi-Kassi . Piramida: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(3), 38-42. Retrieved from https://journal.unimerz.com/index.php/piramida/article/view/354

Most read articles by the same author(s)